LBH Sembada : Salurkan APD, Gandeng Polsek Mlati Distribusi Kebutuhan Pendukung Paramedis

SLEMAN (wartakonstruksi.com) – Sebagai bentuk kepedulian kepada para medis yang merupakan garda terdepan dalam penanganan pasien yang terpapar Virus Corona atau Covid-19, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Sembada menyalurkan donasi Alat Pelindung Diri (APD).

Bantuan APD berupa masker disalurkan ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr. Sardjito Yogyakarta. Aksi ini dimotori langsung oleh Sapto Nugroho Wusono SH MH selaku pendiri sekaligus pembina LBH yang berkantor di Jalan Parasamya No.19, Beran Lor, DesaTridadi, Kecamatan Sleman, Kabupaten Sleman.

Menurut Sapto, kegiatan ini merupakan bagian dari visi dan misi lembaga, di samping melakukan pendampingan hukum secara cuma-cuma serta pendampingan klien korban kekerasan perempuan dan anak.

“Petugas medis yang langsung menangani pasien rentan terpapar, oleh karenanya di tengah kelangkaan APD bahkan dengan harga melambung, kami tetap berupaya keras untuk mendapatkan untuk kami donasikan kepada Rumah Sakit yang benar-benar membutuhkan. Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami,” kata Sapto kepada wartakonstruksi.com, kemarin.

Dijelaskannya, sejumlah APD berupa masker diberikan kepada pihak RS untuk mensuport tugas mulia para tenaga medis yang tengah menjalankan profesinya.

“Kami donasikan sejumlah masker, dan kami pun berharap para medis, dokter, perawat dan petugas rumah sakit dapat menjalankan tugasnya tanpa ada kecemasan, karena didukung oleh alat pelindung diri yang benar-benar aman dan memadai,” kata dia.

Selain itu, LBH Sembada juga mengakomodir gagasan dari sejumlah mitra kerja, salah satunya dengan menjalin kerjasama bersama Reskrim Polsek Mlati, Sleman. Dalam waktu dekat akan didistribusikan sejumlah bahan pendukung bagi tenaga medis di sejumlah rumah sakit, di antaranya berupa suplemen Vitamin C, sari kacang hijau, susu, tisu kering dan basah serta sabun cair dan sabun tangan.

“Kami komunikasi dengan LBH Sembada, niatnya membantu tenaga medis yang jadi garda terdepan penanganan Virus Corona, akan disalurkan kebutuhan pendukung bagi paramedis yang bertugas di RSUP Dr Sardjito, RSUD Sleman atau dan RS Bhayangkara,” kata Bripka Imam.

Penulis : Eko Purwono
Editor : Sodik
Berita ini pernah tayang di : https://wartakonstruksi.com/LBH-Sembada–Salurkan-APD-Gandeng-Polsek-Mlati-Distribusi-Kebutuhan-Pendukung-Paramedis

Share:

Categories:

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    Open chat
    Hi
    Ada Yang bisa kami bantu..??